Seperti yang sudah saya ceritakan di sini, saya sukaaa banget bikin to do list. Tapi emang beneran, sebaik-baik kita merencanakan sesuatu, tak ada yang bisa melawan rencana Allah SWT. Ya iyalaah.. hehe.. postingan kali ini berbau curcol. Lah, bukannya semua isi blog ini curhat? Eh, emang iya ya? #lemparsutil
Jadi kan ya, dalam waktu dekat keluarga kami akan mengalami perubahan konstelasi perumah-tanggaan #halah. Naaah..demi meminimalisir huru hara, saya udah bikin segambreng rencana, rapi, terstuktur dan siap dieksekusi. Rencana apakah itu? tak lain dan tak bukan adalah rencana penghematan #wakwaaw. Nah, berdasarkan itung-itungan saya (sebagai manusia), bulan ini insyaAllah bisa saving sekian sekian. Tapi, yah.. Allah berkehendak lain. Bukan, bukan tentang kecanduan akut belanja onlen saya ya, tapi yang lain.
Sore kemarin, seperti biasa..habis ashar saya meluncur jemput anak-anak. Pas di pertigaan deket sekolah anak-anak, kan ada tembok penghalang (sampingnya sungai), nah di pertigaan itu ada gerobak jualan yang lagi berhenti. Saya sebenernya agak ragu2 buat terus, khawatir nggak muat, tapi saya paksain masuk, braaakkk...bener aja, nggasruk di bodi kiri. mberet paraah, hiks..hiks... trus pas mau parkir di rumah, sreeeek...nggasruk lagi di pintu depan, huaaaaa....
Kata suami, harus segera dibenerin, kalo engga nanti karatan karena catnya ngelupas. Kan saya pengennya ntar ntar aja, sekalian ngecatnya, siapa tau nggasruk lagi, hehe.. Dan perkiraan biaya perbaikannya kira-kira sejumlah uang yang rencananya saya saving ituh #senyumkecut. Rencana Maha Kuasa emang di atas segala-galanya.
"Allah seringkali memberi kita rezeki dari arah yang tak kita sangka-sangka, pun Dia akan mengambilnya dari arah yang tak kita sangka-sangka pula"
Apalah daya kita.
Ini seperti menampar saya. Bukan berarti kita tak perlu merencanakan sesuatu. Tapi, di atas segala rencana dan hitung-hitungan kita sebagai manusia, seteliti apapun itu, ada Penentu akhir dari rencana kita, dan itu jelas bukan kita :)
0 komentar:
Posting Komentar
Terimakasih sudah berkunjung ^^