Good Companion for Tomato


Baca-baca tentang gardening, nemu ini. Isinya bagus-bagus. Tapi in english, bikin saya ngos-ngosan bacanya. haha..
Jadi, baru tau kalau tomat itu bagus kalo ditanam berbarengan/ dikombinasikan dalam satu pot sama:
- Amarant (bayam), bantu ngusir serangga.
- Chives (kucai), mint, parsley, dill (adas sowa) bikin lebih sehat dan bikin rasa tomat lebih enak. Tapi dill yang tua bisa menghambat pertumbuhan tomat, jadi kalau dill mau diambil bijinya buat disemai, jauh-jauhin dari si tomato ini.
- Bawang putih bantu ngusir tungau merah.

Tapi si tomat jangan digabung sama:
- kubis, termasuk keluarganya (brokoli, kembang kol,dll).
- jagung
- dill yang udah tua
- terong, cabe, kentang
- walnut

Tomat juga bisa bantu taneman lain lebih subur, misal taneman:
- asparagus, si tomat bantu ngusir kumbang di asparagus
- mawar, tomat melindungi mawar dari black spot.

Lengkapnya baca di webnya aja ya, saya cuma nulisin lagi yang saya ngerti, hihi..

Sumber lain dari ini
Gambar dari sini

Update!!
Pagi ini baru nemu kalau tanaman mint bisa menginvasi tanaman lain, jadi mending disendiriin alias jangan digabung sama si tomat tapi letaknya bisa dideketin aja.
Sumber: kaskus

0 komentar:

Posting Komentar

Terimakasih sudah berkunjung ^^